Thursday, February 22, 2018

Cara Flash Samsung J3 2016/J320G



Kali ini admin akan Bagikan bagaimana Cara flash Samsung J3 2016/J320G Yang Bootloop atau SoftBrick.


Persiapan File dan Tool

Sebelum Anda melakukan flash Samsung Galaxy J3, download terlebih dahulu file dan tools yang akan dibutuhkan berikut ini.



Pastikan baterai telah terisi cukup (30%> lebih baik) sebelum Anda mengikuti panduan cara flash Samsung Galaxy J3 SM-J320G di bawah ini. Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan jika pada saat flashing perangkat kehabisan daya.

Setelah semuanya sudah siap, silahkan lanjutkan dengan mengikuti panduan berikut ini :

  1. Matikan Samsung Galaxy J3, lalu lepaskan baterainya beberapa saat kemudian pasang kembali.
  2. Silahkan ambil ponsel Samsung Galaxy J3, selanjutnya masuk ke Download Mode. Caranya, tekan tombol Home + Power + Volume Bawah secara bersamaan, tahan sampai ponsel bergetar kemudian lepaskan. Setelah muncul warning, tekan Volume Atas untuk masuk ke download mode.
  3. Masuk folder Odin, klik kanan “Run as administrator” pada Odin.exe.
  4. Sekarang sambungkan Samsung Galaxy J3 ke komputer menggunakan kabel USB. Jika perangkat sudah terdeteksi, pada ID:COM akan berganti warna menjadi biru.
  5. Klik tombol “AP” dan masukkan firmware Samsung Galaxy J3 yang sudah di download tadi. Tunggu hingga firmware berhasil di muat.
  6. Selanjutnya untuk memulai flashing, silahkan Anda tekan tombol “Start”. Tunggu hingga proses selesai.
  7. Jika proses telah selesai, biasanya muncul notifikasi “PASS!” yang menandakan proses flashing berhasil.
  8. Tutup aplikasi Odin dan lepaskan kabel USB dari komputer. Sekarang nyalakan Samsung Galaxy J3 SM-J320G.
  9. Done!!!
Note : 
Jika Masih Stuck Dilogo Masuk Recovery (Home + Volume UP + Power) Pilih Wipe data dan wipe cache Done!!!

Sumber : Ponselgue.com >> Kunjungi <<

1 comment: